Kab. Bandung, Viraljabar.com-“Pasukan militan” Dede Yusuf Macan Effendi atau Kang Dede Yusuf yakni Relawan Rancage terus bergerak dari rumah ke rumah (door to door) untuk memenangkan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung, Dadang Supriatna-Ali Syakieb.
Rancage merupakan relawan pribadi anggota DPR RI dari Partai Demokrat Dede Yusuf Macan Effendi. Rancage memiliki relawan ribuan orang yang tersebar di seluruh kecamatan.
Ketua Rancage, MA Hailuki mengatakan, seluruh jaringan dan Relawan Rancage selama masa kampanye ini bergerak di akar rumput dengan pola pintu ke pintu.
“Kami fokus mengawal suara Kang Dede Yusuf untuk kemenangan pasangan nomor dua, Dadang Supriatna-Ali Syakieb. Semua relawan bergerak terukur dan terstruktur,” ujar Hailuki, Minggu (23/4/2024).
Pada kesempatan itu, Hailuki juga menyampaikan optimismenya terhadap peluang kemenangan pasangan Dadang Supriatna-Ali Syakieb.
Menurutnya, semua variabel kemenangan sudah dipenuhi oleh Dadang Supriatna untuk menjadi Bupati Bandung periode kedua. Terlebih, hasil survei terbaru LSI Denny JA pun telah menunjukkan kemenangan berada di pasangan Dadang Supriatna-Ali Syakieb.
“Secara obyektif kita bisa lihat baik dalam dua kali debat lalu temuan data survei, maupun pergerakan di lapangan secara empirik Kang DS lebih unggul,” ujar Wakil Ketua DPRD Kab. Bandung ini.
“Insya Allah pasangan Dadang Supriatna-Ali Syakieb akan memenangkan Pilkada Kabupaten Bandung dengan kemenangan di atas 70 persen. Mari semuanya coblos nomor 2,” tambah Hailuki. ***
Reporter: Icha Narita
Editor: Aripudin/Adjie