Kab. Bandung, Viraljabar.com-Anggota DPRD Kabupaten Bandung Fraksi NasDem Hj. Imas Yati Hadiyanti mengikuti salah satu agenda Komisi B terima audensi Paguyuban Pedagang Pasar Patrol bertempat di ruang rapat Komisi B Lantai 2, Soreang, Jum’at (17/1/2025).
Bersama para pimpinan dan anggota Komisi B DPRD Kabupaten Bandung lainnya, Hj. Imas Yati Hadiyanti, S. H. terus mendorong untuk dilakukannya musyawarah terkait permasalahan kepemilikan lahan pasar patrol tersebut.
Dengan demikian, nantinya diharapkan akan ditemukannya solusi terbaik terkait kepemilikan lahan untuk menjamin kepastian dan kelangsungan para pedagang berjualan di pasar tradisional tersebut.
Demikian diungkapkannya usai Komisi B DPRD Kabupaten Bandung menerima Audiensi Paguyuban Pedagang Pasar Patrol.
“Kami berharap persoalan pasar patrol dapat diselesaikan dengan sebaik-baiknya. Insyaallah dalam waktu dekat ini kami akan turun kelapangan untuk melihat situasi dan kondisi pasar patrol Kecamatan Kutawaringin,” ujar Imas.
Dalam audiensi tersebut, para pedagang yang berasal dari pasar patrol menyampaikan aspirasi dan keluhannya. Di antaranya pedagang lewat Kuasa Hukum Pedagang Pasar Patrol Hengky M Salongan u menyampaikan kenyamanan para pedagang Pasar Patrol yang terusik dimana ada produk hukum ganda, yakni ada AJB diatas AJB. ***
Reporter: Arif
Editor: Aripudin/Adjie