Kab. Bandung, Viraljabar.com-Dalam rangka untuk melaksanakan evaluasi terhadap penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024, KPU Kabupaten Bandung menggelar Focus Group Discussion (FGD) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bandung Tahun 2024 di Hotel Grand Shunshine, Soreang, Senin (24/02/2025).
Ketua KPU Kabupaten Bandung Syam Zamiat Nursyamsi mengatakan bahwa kegiatan FGD ini selain untuk bersilaturahmi dan ajang mengucapkan terimakasih, tak kalah penting adalah melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan Pilkada Serentak Kabupaten Bandung Tahun 2024 dengan mengundang beberapa steak holder, Forkopimda Kabupaten Bandung, peserta pilkada, pemantau pemilu, Instansi terkait, dan rekan-rekan media dari beberapa organisasi Pers yang ada di Kabupaten Bandung.
“Alhamdulillah seluruh tahapan pelaksanaan Pilkada telah selesai dilaksanakan dengan lancar, aman, sukses tanpa ekses. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak dan stakeholder yang telah berkontribusi mendukung kelancaran Pilkada” ungkapnya kepada awak media usai FGD.
Dirinya mengakui bahwa sebagai pihak penyelenggara kami menyadari tidak ada yang sempurna dan masih ada kekurangan. Untuk itu mari kita diskusikan bersama-sama, karena kami terbuka terhadap saran, masukan, kritik yang konstruktif untuk penyempurnaan pelaksanaan Pilkada di waktu mendatang.
Nantinya, kata Syam lagi, masukan dari narasumber dan peserta diskusi hari ini sebagai bahan bagi kita untuk membuat rekomendasi ke KPU RI lewat KPU Provinsi Jabar.
Ia menegaskan terkait berbagai saran dan masukan bahkan kritikan dari berbagai narasumber dan peserta telah kami catat dengan cermat sebagai bahan kajian supaya pelaksanaan Pilkada kedepan lebih baik lagi.
Kegiatan FGD ini diakhiri dengan penyerahan piagam penghargaan dari KPU Kabupaten Bandung kepada narasumber dan para peserta yang telah mengikuti serta mendukung pelaksanaan Pilkada Serentak Kabupaten Bandung tahun 2024 dari awal hingga akhir berjalan dengan lancar, aman, sukses tanpa ekses.***
Reporter: Icha Narita
Editor: Aripudin/Adjie